PONDOK PESANTREN ANAK-ANAK TAHFIDZUL QUR'AN RAUDLATUL FALAH – PATI
Dalam Ta'lim Al Muta'allim disebutkan syarat sukses mencari ilmu:
ألا لا تنال العلم الا بستة - سأنبيك عن مجموعها ببيان
ذكاء وحرص واصطبار وبلغة - وإرشاد استاذ وطول زمان
Ingat, engkau Tidak Akan memperoleh ilmu kecuali dengan enam syarat, Akan Saya jelasnya semuanya.
√ Pertama, cerdas dengan semangat tinggi
√ Kedua, rasa ingin tahu yang besar sehingga tidak pernah puas dan terus mencari ilmu sepanjang hayat
√ Ketiga, gigih dan pantang menyerah, berani melalui jalan sulit dan berliku
√ Keempat, Punya modal atau bekal
√ Kelima, bimbingan guru yang menunjukkan jalan kesuksesan, keselamatan dan keberkahan
√ Keenam, waktu yang lama dalam menuntut ilmu.
Kegiatan Pembacaan Asmaul Husna Sebelum KBM Madrasah dan Motivasi dari Bapak Kepala Madrasah K.Noor Shokhib, AH, M.Pd.I di Hari Pertama Setelah Liburan Lebaran.
***
Dikisahkan, ada seseorang bermimpi bertemu Imam al-Harits al-Muhasibi setelah wafatnya. Orang itu bertanya, "Wahai Imam, bagaimana keadaanmu di sana?"
al-Harits al-Muhasibi menjawab, "Alhamdulillah, Allah menempatkanku di tempat yang baik."
Orang itu bertanya lagi, "Apakah engkau bersama dengan Imam Ahmad bin Hanbal?"
al-Harits al-Muhasibi menjawab, "Haihata...haihata... Ahmad berada di tempat yang sangat tinggi...".
"Apakah karena ilmunya?" tanya orang itu kembali.
"Bukan. Ahmad menikah dan memiliki keturunan. Ia mendidik mereka dengan baik. Kesabaran dan didikan itulah yang membuat Ahmad ditempatkan di posisi tertinggi. Sementara aku tidak pernah menikah."
***
Semoga Allah Ta'ala merahmati semua wali santri atas keikhlasan dan kesabaran untuk putra-putri mereka yang tercinta yang telah mengamanatkannya di Pondok Pesantren Anak-anak Tahfidzul Qur'an Raudlatul Falah .
[gallery ids="8589,8590,8591,8592,8593,8594,8595,8596"]