PPATQ RAUDLATUL FALAH

PONDOK PESANTREN ANAK-ANAK TAHFIDZUL QUR'AN RAUDLATUL FALAH – PATI


ZIARAH SEBELUM KARANTINA DAN TES KHOTIMIN
gambar thumbnail ZIARAH SEBELUM KARANTINA DAN TES KHOTIMIN 16 Nov 2018

Ziarah kubur merupakan sunah yang dilakukan para ulama salaf saleh. Tujuan ziarah kubur bermacam- macam, di antaranya mengingat kematian, mendoakan mayat, memenuhi kewajiban sebagai anak pada orang tua, dan dalam rangka mencari berkah sekaligus bertawasul.

Makam orang-orang saleh itu selalu penuh berkah. Peziarah yang membaca salam untuk ulama yang diziarahi dan mendoakannya, pastilah mendapat kebaikan.

Berkomunikasi dengan orang yang telah wafat itu sama halnya kita berbincang dengannya saat masih hidup. Mereka mendengar dan menjawab, namun kita tak mendengar mereka.saat kita mendoakan mereka, merekapun balas mendoakan kita sebagaimana salam kita kepada ahli kubur akan di jawab oleh mereka.

Ziarah ke makam para Aulia dan Ulama Ahlul Qur'an santri PPATQ RAUDLATUL FALAH yang ikut Khotmil Qur'an 2018/2019 semoga di beri kemudahan dalam mengikuti karantina dan tes khotimin.

[gallery ids="5392,5393,5394,5395,5396,5397"]